Tiga Daerah di NTT Terjadi Hujan Sedang Disertai Petir dan Angin Kencang
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Tommy Mbenu Nulangi
POS-KUPANG.COM, BAJAWA-Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali memprediksi cuaca yang bakal terjadi di wilayah Provinsi NTT, Selasa 14 September 2021.
BMKG dalam memprediksi cuaca yang bakal terjadi pada pagi hari ini di wilayah Provinsi NTT yakni cerah hingga berawan.
Sementara itu, BMKG dalam memprediksi cuaca yang bakal terjadi pada siang hingga sore hari di wilayah Provinsi NTT yakni cerah berawan hingga berawan.
Potensi hujan ringan di wilayah Manggarai Barat, Sumba Timur, Sumba Barat, Manggarai Timur, Sumba Barat Daya, Ngada, dan Nagekeo. Potensi hujan sedang di wilayah Manggarai dan Sumba Tengah.
Selain itu BMKG dalam memprediksi cuaca yang bakal terjadi pada malam hari di wilayah Provinsi NTT yakni cerah hingga berawan.
Baca juga: Pemprov NTT Cairkan Dana PON. Wagub NTT Jadi Chief de Mission
BMKG dalam memprediksi cuaca yang bakal terjadi pada dini hari di wilayah Provinsi NTTyaitu cerah hingga cerah berawan.
BMKG juga memprediksi suhu udara yang akan terjadi di seluruh wilayah Provinsi NTT berada pada kisaran 20 hingga 34 derajat celsius.
BMKG juga memprediksi suhu udara yang akan terjadi di wilayah Ruteng dan Bajawa berada pada kisaran 18 hingga 27 derajat celcius.
Terkait dengan tingkat kelembapan udara yang diprediksi oleh BMKG, kondisi kelembapan udara di seluruh wilayah Provinsi NTT pada hari ini berada pada kisaran 50 hingga 95 persen.
0 Response to "Tiga Daerah di NTT Terjadi Hujan Sedang Disertai Petir dan Angin Kencang"
Post a Comment