Terdengar Suara Ledakan Bak Petir Saat Banjir Bandang Terjadi di Desa Panyandap Kabupaten Bandung
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNCIREBON.COM, BANDUNG - Saat banjir bandang yang terjadi di RT 1, RW 17 Desa Panyadap, Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Rabu (10/11/2021) sempat terdengar suara ledakkan seperti petir.
Hal tersebut diungkapkan seorang warga yang dinding rumahnya ambruk, Nina Karlina (41), saat ditemui di rumahnya.
Nina mengaku, saat terjadi banjir dirinya sedang tiduran di rumah karena kondisi di luar sedang hujan.
"Tiba-tiba terdengar ledakan, ngabeledug kitu. Saya juga sempat tertahan di dalam rumah karena sulit membuka pintu terhalang air dan tiba-tiba air segini (merendam)," ujar Nina, sambil menunjukan perutnya.
Nina mengatakan, awalnya menyangka suara ledakan itu suara petir ternyata bukan.
"Bukan petir ternyata suara dinding roboh, lemari terguling, dan barang-barang lain tersapu air," kata Nina.
Baca juga: Kebakaran Parah Pukul 19.00 Hanguskan Rumah Makan Liwet Asep Stroberi Garut, Ini Dugaan Penyebabnya
Baca juga: Longsor Terjadi di Kawasan TPU Cikutra Bandung, Empat Makam Berikut Jenazahnya Terpaksa Dipindahkan
Baca juga: Hujan Deras Turun Sejak Sore Hingga Malam Sebabkan Kota Sukabumi Dikepung Banjir
Kondisi rumah Nina sendiri, dindingnya roboh di bagian dapur atau di bagian belakangnya.
Saat ditemui Nina dan suaminya Yana (47) sedang memberisihkan rumahnya dari lumpur sisi banjir dan memilah barang yang masih bisa digunakan.
Nina mengatakan, untuk barang-barang sama sekali tak ad yang bisa terselamatkan.
0 Response to "Terdengar Suara Ledakan Bak Petir Saat Banjir Bandang Terjadi di Desa Panyandap Kabupaten Bandung"
Post a Comment